Metode Pembayaran Online
Mengenal Paypal
Sistem pembayaran online PayPal pasti sudah tak asing lagi bagi Anda. PayPal bisa disebut sebagai jasa penengah dalam transaksi bisnis online, khususnya dalam menyediakan jasa transfer. PayPal bisa dilakukan oleh seluruh pengguna internet dari negara mana saja, selama memiliki akun PayPal.Biasanya sistem pembayaran online, seperti PayPal, digunakan untuk transaksi mengirim atau menerima uang, saat membeli barang, software, e-book, mengirim donasi, dan lainnya. Selama kita mengetahui e-mail PayPal seseorang, prosesnya terbilang cepat dan aman, baik untuk pembeli maupun penjual.
Sistem Pembayaran Online Selain Paypal
Lantas bagaimana jika Anda tak memiliki akun PayPay? Selain pembayaran Paypal, ada beberapa sistem atau cara pembayaran di Indonesia yang biasa digunakan.Kartu Kredit
Sudah banyak toko online besar yang menyediakan jenis pembayaran kartu kredit. Bagi pembeli, sistem pembayaran ini cukup menguntungkan. Mereka tak perlu melakukan konfirmasi pembayaran sehingga transaksi lebih mudah, mengingat sudah terverifikasi secara otomatis.Kartu kredit juga menawarkan pilihan cicilan yang sangat menarik untuk pembeli, khususnya pada barang dengan harga cukup tinggi. Sayangnya pengguna kartu kredit di Indonesia tak begitu banyak. Jadi, jangan jadikan sistem pembayaran ini satu-satunya di bisnis Anda.
Transfer ATM
Hampir seluruh toko online menyediakan sistem pembayaran ini. Alur transfer ATM memang cukup panjang. Setelah transfer, pembeli harus melakukan konfirmasi, sementara penjual harus mengecek apakah dana sudah masuk ke rekening atau belum.Tak jarang sistem ini menimbulkan kesalahpahaman dan penipuan. Kekurangannya lagi, pembeli terpaksa membayar lebih untuk administrasi jika beda bank. Anda bisa mempertimbangkan menyediakan beberapa nomor rekening bank yang berbeda untuk memudahkan pembeli. Solusi lainnya adalah menggunakan payment gateway, sebuah sistem yang mengotorisasi proses pembayaran dalam dunia e-commerce.
Pembayaran Online BRI: e-Pay BRI
Bank juga memiliki pembayaran online, seperti e-Pay BRI. e-Pay BRI merupakan sistem pembayaran online dari BRI yang aman dan praktis. e-Pay telah bekerja sama dengan banyak merchant dan e-commerce.Nasabah BRI akan dimudahkan saat melakukan belanja online. Mereka tak perlu jalan ke ATM transfer atau mengingat kode booking. Proses pembayaran hanya cukup memasukkan user id internet banking BRI atau nomor ponsel dan password/PIN. Paycode akan dikirim ke ponsel, dan bukti transaksi dikirimkan ke e-mail/sms.
Pembayaran Online BNI
BNI juga memiliki pembayaran yang mudah, cepat, dan aman dalam proses belanja online, yakni BNI Debit Online. Fitur tersebut menggunakan Virtual Card Number (VCN) sebagai pengganti nomor asli BNI Kartu Debit dimana kode akan dikirimkan lewat SMS.Minimarket
Minimarket jadi solusi untuk pembeli yang ingin belanja online, tetapi belum memiliki rekening bank. Pembeli hanya perlu datang ke gerai supermarket terdekat untuk melakukan pembayaran di sana setelah memilih barang di-website yang telah bekerja sama.Cash on Delivery (COD)
Tak sedikit pembeli meragukan proses pembayaran online di atas. Alasannya karena takut barang tak sampai atau terjadi penipuan. Solusinya adalah dengan Cash on Delivery (COD). Bisa dibilang COD jadi sistem pembayaran favorit. Pembeli tak perlu ke ATM transfer dan solusi mudah jika tak memiliki rekening bank.Namun, ada sisi kekurangan dari penjual. Penjual baru bisa menerima uang setelah barang sampai ke tangan pelanggan. Belum lagi duit pembayaran dibawa kurir dan berisiko dibawa kabur.
Sumber : https://www.faspay.co.id/news/2017/6-sistem-pembayaran-online-selain-paypal
Komentar
Posting Komentar